Timnas Indonesia U-17 Diminta Menjauhi Medsos: Hindari Tekanan dan Ekspektasi Berlebih | OneFootball

Timnas Indonesia U-17 Diminta Menjauhi Medsos: Hindari Tekanan dan Ekspektasi Berlebih | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·14 marzo 2025

Timnas Indonesia U-17 Diminta Menjauhi Medsos: Hindari Tekanan dan Ekspektasi Berlebih

Immagine dell'articolo:Timnas Indonesia U-17 Diminta Menjauhi Medsos: Hindari Tekanan dan Ekspektasi Berlebih

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto memiliki cara menarik untuk melindungi pemain asuhannya dari tekanan dan ekspektasi berlebihan. Nova meminta Mathew Baker dan kawan-kawan untuk menjauhi media sosial.

Menurut Nova Arianto, terkadang media sosial bisa menjadi bumerang bagi pesepak bola. Terutama para pemain Timnas Indonesia U-17 yang berusia masih sangat muda.


OneFootball Video


Advertisement

“Yang pasti saat ini pemain saya sarankan tidak melihat media sosial ya, karena saya tahu secara ekspektasi masyarakat sangat besar ya, kepada Timnas U-17, tim senior maupun Timnas U-20,” kata Nova Arianto.

Timnas Indonesia U-17 saat ini tengah menjalani proses pemusatan latihan. Mereka akan berlaga di Piala Asia U-17 2025 yang akan digelar di Arab Saudi, April mendatang.

Visualizza l' imprint del creator