Bola.net
·03 de março de 2025
2 Wonderkid Persib Dipanggil Timnas Indonesia U-17 Jelang Piala Asia U-17 2025

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·03 de março de 2025
Bola.net - Dua wonderkid Persib Bandung dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-17. Keduanya yaitu Muhammad Rhaka Syafaka Bilhuda dan Nazriel Alfaro Syahdan.
TC Timnas Indonesia U-17 akan digelar pada 3-12 Maret di Bandung, 12-16 Maret di Bogor, dan 16-26 Maret di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). TC ini merupakan bagian dari persiapan menuju Piala Asia U17 2025.
Pemanggilan Rhaka dan Nazriel ke TC Timnas Indonesia U-17 disampaikan PSSI melalui surat bernomor 1090/AGB/163/II-2025 yang ditanda tangani oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, tertanggal 28 Februari 2025.
"Maka dengan ini PSSI memanggil Sdr. Muhammad Rhaka Syafaka Bilhuda dan Sdr. Nazriel Alfaro Syahdan untuk mengikuti rangkaian Pemusatan Latihan Tim Nasional U17 Putra Indonesia," demikian isi surat tersebut.
Sebelumnya, keduanya memperkuat Persib U-18 di Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2024/2025. Rhaka berposisi sebagai kiper, sementara Nazrial merupakan gelandang.