4 Kemenangan Beruntun Persita di BRI Super League, Carlos Pena Puji Mentalitas Pemain | OneFootball

4 Kemenangan Beruntun Persita di BRI Super League, Carlos Pena Puji Mentalitas Pemain | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·12 de outubro de 2025

4 Kemenangan Beruntun Persita di BRI Super League, Carlos Pena Puji Mentalitas Pemain

Imagem do artigo:4 Kemenangan Beruntun Persita di BRI Super League, Carlos Pena Puji Mentalitas Pemain

Bola.com, Tangerang - Sempat terpuruk pada awal musim dan menghuni papan bawah BRI Super League, Persita Tangerang bangkit untuk meraih empat kemenangan beruntun.

Berturut-turut, Persita mengalahkan PSM Makassar (2-1), Persijap Jepara (2-1), Persib Bandung (2-0), dan Semen Padang (2-0).


Vídeos OneFootball


Kini selepas menjalani tujuh laga, Persita menempati posisi kedua klasemen BRI Super League 2025/2026 lewat catatan 13 poin dan berselisih lima poin dari pemuncak klasemen, Borneo FC yang baru bermain enam kali.

Pelatih Persita Carlos Pena menilai kunci kemenangan keempat secara beruntun ada pada mental tak kenal menyerah yang ditunjukkan Pendekar Cisadane.

Baginya semua pemain memiliki kontribusi dan ia selalu menurunkan pemain terbaik di setiap laga. Pena menjelaskan keputusan rotasi juga dalam penggunaan pemain asing dan pemain U-23, didasarkan pada peraturan yang harus dijalankan oleh klub musim ini.

Saiba mais sobre o veículo