Ekspektasi Tinggi Bali United terhadap Striker Asing Anyar Mereka Boris Kopitovic: Statusnya Top Scorer Liga Singapura | OneFootball

Ekspektasi Tinggi Bali United terhadap Striker Asing Anyar Mereka Boris Kopitovic: Statusnya Top Scorer Liga Singapura | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·05 de janeiro de 2025

Ekspektasi Tinggi Bali United terhadap Striker Asing Anyar Mereka Boris Kopitovic: Statusnya Top Scorer Liga Singapura

Imagem do artigo:Ekspektasi Tinggi Bali United terhadap Striker Asing Anyar Mereka Boris Kopitovic: Statusnya Top Scorer Liga Singapura

Bola.com, Denpasar - Akhinya manajemen Bali United secara resmi mengumumkan kedatangan penyerang asal Montenegro, Boris Kopitovic.

Sosok Boris Kopitovic adalah top skorer sepanjang masa klub Liga Singapura Tampines Rovers dengan mencatatkan 110 gol.


Vídeos OneFootball


Advertisement

Musim ini, penyerang berusia 29 tahun tersebut bahkan membantu Tampines Rovers bertengger di puncak klasemen dengan mengumpulkan 42 poin atau unggul tiga poin dari Lion City Sailors yang menjadi lawan Borneo FC di ASEAN Club Championship 2024.

Boris Kopitovic sebenarnya bukan nama yang asing untuk Bali United. Ia dan Bali United sempat bertemu di Preliminary Round 1 Liga Champions Asia 2020 di Tampines Sport Hall, Singapura.

Saat itu Bali United berhasil menyingkirkan Tampines Rovers dengan skor 3-5. Boris Kopitovic berhasil mencetak gol ke gawang Wawan Hendrawan pada menit ke-43.

Sekarang Boris berseragam Bali United. Daya gedornya sangat dibutuhkan karena selama ini Pelatih Bali United Stefano Cugurra selalu berujar bahwa penyelesaian akhir menjadi momok untuk skuad asuhannya.

Saiba mais sobre o veículo