Gagal ke Olimpiade, Suporter Tetap Bangga Perjuangan Timnas Indonesia U-23 | OneFootball

Gagal ke Olimpiade, Suporter Tetap Bangga Perjuangan Timnas Indonesia U-23 | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·10 de maio de 2024

Gagal ke Olimpiade, Suporter Tetap Bangga Perjuangan Timnas Indonesia U-23

Imagem do artigo:Gagal ke Olimpiade, Suporter Tetap Bangga Perjuangan Timnas Indonesia U-23

Bola.net - Ketua Umum Paguyuban Suporter Timnas Indonesia (PSTI), Ignatius Indro, mengungkapkan asa terhadap para pencinta sepak bola Indonesia terkait kegagalan Timnas Indonesia U-23 lolos ke Olimpiade Paris 2024. Ia berharap, para pencinta sepak bola Indonesia ini tak sampai membully para penggawa Garuda Muda, julukan Indonesia U-23.

"Jangan sampai ada perlakuan yang memojokkan pemain seperti yang dialami Marsekino Ferdinan sebelumnya. Ini juga bisa jadi dialami pemain lain, seperti Elkan Baggott, karena tidak hadir pada pertandingan semalam," kata Indro, kepada Bola.net.


Vídeos OneFootball


"Bully seperti itu bisa berpengaruh negatif terhadap mental seorang pemain," sambungnya.

Indro menegaskan, kendati gagal, Garuda Muda sudah menunjukkan perjuangan membanggakan. Para pemain muda ini sudah menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

"Kita harus bangga dengan usaha keras Garuda Muda, yang telah berjuang dan bisa melangkah hingga sejauh ini," tuturnya.

Sebelumnya, asa Indonesia U-23 untuk bermain di Olimpiade Paris 2024 akhirnya kandas. Hal ini menyusul kekalahan Garuda Muda -julukan Garuda U-23- dari Guinea pada play-off memperebutkan satu tiket tersisa ke ajang tersebut.

Pada laga yang dihelat di Clairefontaine, Kamis (09/05), mereka kalah dengan skor 0-1. Satu-satunya yang tercipta pada laga tersebut dicetak Ilaix Moriba dari titik putih.

Saiba mais sobre o veículo