Bola.net
·22 de janeiro de 2025
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·22 de janeiro de 2025
Bola.net - Eks analis Timnas Indonesia, Kim Jong-jin, mengatakan tak ada masalah antara Shin Tae-yong dengan kapten Merah Putih, Jay Idzes.
Hubungan Idzes dan Shin Tae-yong memang pernah dirumorkan bermasalah. Kabar miring itu muncul pasca laga lawan Bahran di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Saat itu laga Bahrain vs Indonesia berakhir dengan skor 2-2. Beberapa pemain keturunan lantas disebut ingin berbicara dengan Shin Tae-yong untuk membahas taktik skuad Garuda di laga tersebut.
Namun Shin Tae-yong dikabarkan menolak ajakan tersebut. Dari situ, muncul klaim bahwa STY menganggap para pemain itu, salah satunya adalah Jay Idzes, melakukan pembangkangan.
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes dalam konferensi pers menjelang lawan Jepang. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
Shin Tae-yong melakukan pergantian susunan pemain usai laga Timnas Indonesia melawan Bahrain. Ia mencadangkan beberapa pemain di laga lawan Timnas China.
Di antaranya Jay Idzes, Sandy Walsh, dan Thom Haye. Perubahan komposisi pemain itu ternyata berimbas negatif karena Timnas Indonesia dikalahkan China dengan skor 2-1.
Rumor adanya masalah antara pemain dengan Shin Tae-yong lantas dibantah oleh Kim Jong-jin. Ia mengatakan tak ada masalah khususnya antara Idzes dengan STY karena sang pelatih selalu menyambut baik masukan dari para pemain, termasuk dari bek Venezia tersebut.
"Dia menyambut ide-ide dari para pemain. Seperti yang saya katakan, dia adalah pendengar yang baik," ujarnya pada kanal Youtube Deddy Corbuzier.