Persamaan dan Perbedaan Anatoli Polosin dengan Shin Tae-yong Menurut Legenda Timnas Indonesia: Era yang Lebih Lengkap | OneFootball

Persamaan dan Perbedaan Anatoli Polosin dengan Shin Tae-yong Menurut Legenda Timnas Indonesia: Era yang Lebih Lengkap | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·15 de junho de 2024

Persamaan dan Perbedaan Anatoli Polosin dengan Shin Tae-yong Menurut Legenda Timnas Indonesia: Era yang Lebih Lengkap

Imagem do artigo:Persamaan dan Perbedaan Anatoli Polosin dengan Shin Tae-yong Menurut Legenda Timnas Indonesia: Era yang Lebih Lengkap

Bola.com, Jakarta - Shin Tae-yong kini menjadi satu di antara pelatih yang membuat sejarah untuk Timnas Indonesia. Meskipun belum memberikan trofi juara, pelatih asal Korea Selatan itu membuat Indonesia bisa diperhitungkan di level Asia.

Buktinya, dia membuat Indonesia melaju hingga 16 besar di Piala Asia 2024. Sedangkan di kualifikasi Piala Dunia 2026, Asnawi Mangkualam dkk kini masuk ke babak penyisihan ketiga. Untuk Timnas Indonesia U-23, mereka berhasil masuk ke semifinal Piala Asia U-23 2024.


Vídeos OneFootball


Wajar jika dia disejajarkan atau bahkan melebihi pelatih-pelatih terdahulu di Indonesia. Itu diakui mantan pelatih Dewa United, Kas Hartadi. Lewat podcast di kanal youtube Hamka Hamzah, dia melihat progres yang diperlihatkan Timnas Indonesia saat ini luar biasa.

“Cara bermainnya dari kaki ke kaki cukup bagus. Begitu juga transisi permainannya. Tim yang bagus itu tergantung pelatih juga,” kata pelatih asal Solo tersebut.

Saiba mais sobre o veículo