Persebaya vs Persija Hari Ini: Rizky Ridho Pulang ke Rumah, Main atau Tidak Usai Kembali dari Timnas Indonesia? | OneFootball

Persebaya vs Persija Hari Ini: Rizky Ridho Pulang ke Rumah, Main atau Tidak Usai Kembali dari Timnas Indonesia? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·22 de novembro de 2024

Persebaya vs Persija Hari Ini: Rizky Ridho Pulang ke Rumah, Main atau Tidak Usai Kembali dari Timnas Indonesia?

Imagem do artigo:Persebaya vs Persija Hari Ini: Rizky Ridho Pulang ke Rumah, Main atau Tidak Usai Kembali dari Timnas Indonesia?

Bola.net - Rizky Ridho pulang ke rumah. Ya, ia masuk dalam skuad Persija Jakarta untuk menghadapi tuan rumah Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 2024/2025.

Rizky Ridho lahir di Surabaya. Ia juga merupakan hasil produk dari kompetisi usia muda Persebaya dan mengawali kariernya bersama Bajul Ijo.


Vídeos OneFootball


Rizky Ridho baru kembali ke Persija. Sebelumnya ia membela Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pelatih Persija, Carlos Pena memberikan tanggapan mengenai kondisi Rizky Ridho. Ia percaya bek berusia 22 tahun itu punya motivasi lebih ketika bermain di rumahnya.

Reaksi Pelatih Persija

Persija bakal melawan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada Jumat (22/11). Partai pekan ke-11 BRI Liga 1 itu akan kick-off pada pukul 15.30 WIB.

"Ya, ini akan menjadi motivasi besar untuknya. Saya yakin, ketika Anda bermain di 'rumah', di depan keluarga Anda, itu akan menjadi motivasi yang bagus," ujar Pena kepada wartawan.

"Jadi saya berharap mereka siap dan bahkan akan lebih termotivasi dari biasanya," katanya menambahkan.

Namun, Pena belum bisa memastikan kans Rizky Ridho untuk bertanding sebagai starter dengan Persija berhadapan melawan Persebaya lantaran ia baru kembali dari Timnas Indonesia.

"Kita perlu percaya dan memiliki keyakinan besar pada diri sendiri. Dan, saya yakin jika kami dalam versi terbaik kami, kami akan punya banyak opsi untuk mendapatkan tiga poin," imbuh Pena.

Saiba mais sobre o veículo