Persib Gacor di ACL 2, Teja Paku Alam Ajak Rekan Setim Kembali Fokus Menatap BRI Super League | OneFootball

Persib Gacor di ACL 2, Teja Paku Alam Ajak Rekan Setim Kembali Fokus Menatap BRI Super League | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·09 de outubro de 2025

Persib Gacor di ACL 2, Teja Paku Alam Ajak Rekan Setim Kembali Fokus Menatap BRI Super League

Imagem do artigo:Persib Gacor di ACL 2, Teja Paku Alam Ajak Rekan Setim Kembali Fokus Menatap BRI Super League

Bola.com, Bandung - Penjaga gawang Persib Bandung, Teja Paku Alam, meminta timnya untuk tidak terlena dengan hasil positif yang diraih di AFC Champions League Two. Kiper berusia 31 tahun ini berharap tim kembali fokus menatap laga ke depan.

Skuad Maung Bandung mencatatkan hasil impresif ketika bertandang ke markas Bangkok United di Stadion BG Thanyaburi, Thailand, pekan lalu. Dalam laga tersebut, Persib tampil solid dan menang dua gol tanpa balas.


Vídeos OneFootball


Hasil positif tersebut tentunya mengangkat kepercayaan diri para pemain. Namun, Teja menegaskan bahwa Persib harus mengalihkan fokusnya ke laga berikutnya melawan PSBS Biak di BRI Super League pada 17 Oktober mendatang.

"Setelah kita berhasil meraih hasil positif, mungkin kita fokus lagi untuk next pertandingan karena di Liga kita tahu, kita kadang bagus, kadang kita jelek, yang penting kita harus fokus bisa meraih hasil yang bagus," tegas Teja.

Kiper kelahiran Painan, Sumatra Barat, ini menilai dengan adanya jeda internasional dan libur empat hari menjadi waktu berharga untuk memperbaiki diri kondisi fisik dan ritme permainan.

"Pelatih akan fokus meningkatkan fisik lagi. Terutama karena kita banyak libur, jadi kita fokus benahi fisik lagi," terangnya.

Saiba mais sobre o veículo