Prediksi BRI Super League, Bali United vs Persis: Serdadu Tridatu Jeblok di Kandang, Tamunya Dihantui Catatan Merah | OneFootball

Prediksi BRI Super League, Bali United vs Persis: Serdadu Tridatu Jeblok di Kandang, Tamunya Dihantui Catatan Merah | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·22 de novembro de 2025

Prediksi BRI Super League, Bali United vs Persis: Serdadu Tridatu Jeblok di Kandang, Tamunya Dihantui Catatan Merah

Imagem do artigo:Prediksi BRI Super League, Bali United vs Persis: Serdadu Tridatu Jeblok di Kandang, Tamunya Dihantui Catatan Merah

Bola.com, Jakarta - Duel pekan ke-13 BRI Super League 2025/2026 bakal mempertemukan Bali United kontra Persis Solo, dua kontestan yang sama-sama dihantui rekor buruk.

Serdadu Tridatu punya rekor merah di kandang, sedangkan Laskar Sambernyawa terjebak puasa kemenangan yang panjang.


Vídeos OneFootball


Menurut jadwal, pertemuan antara Bali United kontra Persis Solo itu akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (23/11/2025) pukul 19.00 malam WIB. Kedua kubu jelas sama-sama ingin meraih poin.

Sebab, Serdadu Tridatu yang sudah tak pernah menang pada tiga laga terakhir harus kembali mempertaruhkan harga dirinya di kandang. Mereka saat ini berada di peringkat ke-14 dengan koleksi 13 poin dari 11 pertandingan.

Sementara itu, Laskar Sambernyawa telah melewati 10 pertandingan terakhir tanpa kemenangan. Catatan itulah yang menyeret mereka ke posisi juru kunci klasemen sementara dengan koleksi enam poin.

Saiba mais sobre o veículo