Bola.com
·10 de março de 2025
Tekad Muhammad Sihran, Siap Tampil Habis-habisan saat Borneo FC Hadapi Dewa United di BRI Liga 1

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·10 de março de 2025
Bola.com, Jakarta - Laga ketat lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 pekan ke-27 akan mempertemukan Dewa United versus Borneo FC dipastikan berjalan ketat sejak menit awal.
Pasalnya, di laga yang akan dilaksanakan di Stadion Pakansari, Senin (10/3/2025), kedua tim tampil dengan misi sama-sama ingin meraih kemenangan.
Bagi Dewa United, kemenangan sangat penting. Selain karena bertindak sebagai tuan rumah, raihan tiga poin tentu akan semakin mengikis selisih poin dengan pemuncak klasemen sementara Persib Bandung yang kini mengoleksi 54 poin. Dewa United sendiri saat ini mengoleksi 49 poin.
Disisi lain, Borneo FC yang saat ini berada di peringkat ke-8 tentu tak ingin kehilangan poin seperti yang terjadi di laga sebelumnya di mana mereka kalah tipis 0-1 dari PSBS Biak.
Jika meraih kemenangan pada pertandingan melawan Dewa United, tim berjulukan Pesut Etam itu berpeluang masuk ke lima besar karena saat ini memiliki 38 poin.