Timnas Jepang yang Tetap Sempurna | OneFootball

Timnas Jepang yang Tetap Sempurna | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·12 de outubro de 2024

Timnas Jepang yang Tetap Sempurna

Imagem do artigo:Timnas Jepang yang Tetap Sempurna

Bola.net - Timnas Jepang menunjukkan keperkasaannya di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Hingga matchday ke-3, tim racikan pelatih Hajime Moriyasu itu masih sempurna.

Jepang memang jadi salah satu unggulan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sebab, Samurai Biru merupakan tim yang sudah berpengalaman bermain di level Piala Dunia.


Vídeos OneFootball


Status unggulan itu terbukti pada putaran kedua. Jepang mampu menyapu bersih laga Grup B. Bersaing dengan Korea Utara, Suriah, dan Myanmar, Jepang selalu menang pada enam laga yang dimainkan.

Bukan hanya itu, Jepang juga mampu bikin 24 gol dan tidak kebobolan sama sekali. Nah, kesempurnaan itu berlanjut pada putaran ketiga. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Jepang Belum Terbendung

Imagem do artigo:Timnas Jepang yang Tetap Sempurna

Timnas Jepang (c) AP Photo/Shuji Kajiyama

Pada putaran ketiga, Jepang berada di Grup C. Lawan-lawan yang dihadapi Ayase Ueda dan kolega tentu lebih kompetitif. Mereka harus bersaing dengan Arab Saudi, Bahrain, hingga Australia.

Namun, sampai sejauh ini Jepang belum tergoyahkan. Kesempurnaan yang diukir Jepang pada putaran kedua berlanjut pada putaran ketiga.

Jepang telah memainkan tiga laga di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada tiga laga itu, Jepang mampu menang 7-0 lawan China. Lalu, mereka menang 5-0 atas Bahrain dan menang 2-0 lawan Arab Saudi.

Jepang mencetak 14 gol dan belum kebobolan sama sekali. Jepang masih sempurna, selalu menang dan belum pernah kebobolan!

Saiba mais sobre o veículo