4 Bintang Dewa United yang Bisa Bikin Malu Port FC di Piala Presiden 2025: Magis Egy Maulana Vikri Kembali Dinanti | OneFootball

4 Bintang Dewa United yang Bisa Bikin Malu Port FC di Piala Presiden 2025: Magis Egy Maulana Vikri Kembali Dinanti | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·10. Juli 2025

4 Bintang Dewa United yang Bisa Bikin Malu Port FC di Piala Presiden 2025: Magis Egy Maulana Vikri Kembali Dinanti

Artikelbild:4 Bintang Dewa United yang Bisa Bikin Malu Port FC di Piala Presiden 2025: Magis Egy Maulana Vikri Kembali Dinanti

Bola.com, Bandung - Dewa United akan berhadapan dengan klub Thailand, Port FC dalam laga terakhir Grup B Piala Presiden 2025. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (10/7/2025).

Laga antara Dewa United kontra Port FC ini akan berjalan sengit. Sebab, kedua tim sama-sama berpeluang lolos ke final Piala Presiden 2025.


OneFootball Videos


Saat ini Port FC memimpin klasemen sementara Grup B Piala Presiden 2025 dengan torehan tiga poin. Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan meraih kemenangan 2-0 atas Persib Bandung di laga pertama ajang itu.

Sementara di sisi yang lain, Dewa United menempati posisi kedua klasemen sementara Grup B. Pasukan Jan Olde Riekerink memiliki satu poin sejauh ini.

Dewa United memiliki empat senjata mematikan yang bisa membuat malu Port FC pada pertandingan nanti. Siapa saja senjata itu?

Impressum des Publishers ansehen