Bersama Thailand dan Vietnam, Timnas Indonesia U-22 Disebut Favorit Meraih Medali Emas SEA Games 2025 | OneFootball

Bersama Thailand dan Vietnam, Timnas Indonesia U-22 Disebut Favorit Meraih Medali Emas SEA Games 2025 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·24. November 2025

Bersama Thailand dan Vietnam, Timnas Indonesia U-22 Disebut Favorit Meraih Medali Emas SEA Games 2025

Artikelbild:Bersama Thailand dan Vietnam, Timnas Indonesia U-22 Disebut Favorit Meraih Medali Emas SEA Games 2025

Bola.com, Jakarta - Striker Timnas Vietnam U-22, Bui Vi Hao berbicara mengenai persaingan di SEA Games 2025. Ada tiga tim yang dirasa menjadi favorit untuk meraih medali emas di ajang tersebut.

Tim pertama jelas Timnas Thailand U-22. Dua tim lain yang dijagokan untuk meraih medali emas di SEA Games 2025 yakni Timnas Indonesia U-22 dan Timnas Vietnam U-22.


OneFootball Videos


Meskipun demikian, Bui Vi Hao tidak mau mengecilkan peluang tim lain di SEA Games 2025. Mereka juga disebut bisa memberikan persaingan yang ketat.

"Thailand dan Indonesia adalah lawan yang familiar di kawasan Asia Tenggara. Saya rasa tahun ini lawan-lawannya juga akan mengalami perubahan susunan pemain. Bagi saya, setiap tim adalah tim yang kuat dan setiap tim akan berusaha sekuat tenaga untuk menang," jelasnya via The Thao 247.

Impressum des Publishers ansehen