Bola.com
·23. Januar 2026
Kelme Janjikan Jersey Timnas Indonesia Berkualitas Internasional dengan Harga Ramah Suporter

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·23. Januar 2026

Bola.com, Jakarta - Kelme menegaskan komitmennya untuk menghadirkan jersey Timnas Indonesia dengan harga yang terjangkau bagi para suporter tanpa mengorbankan kualitas dan standar performa internasional.
Hal ini disampaikan langsung oleh CEO Kelme Indonesia, Kevin Wijaya, yang menekankan bahwa dukungan terhadap suporter menjadi salah satu fokus utama Kelme sejak awal kerja sama dengan PSSI. Menurutnya, Kelme ingin memastikan bahwa produk resmi Timnas Indonesia bisa dinikmati oleh masyarakat luas, bukan hanya segmen tertentu.
Kevin Wijaya menjelaskan bahwa Kelme akan terus mengedepankan bagaimana produk dengan standar internasional dapat dipasarkan dengan harga yang tetap relevan untuk kondisi pasar Indonesia.
"Itu yang pasti kita akan kedepankan tanpa menurunkan standar performa kita. Itu yang pasti akan kita kedepankan untuk supporter tercinta kita," katanya dalam acara peresmian kerja sama dengan PSSI di Hotel Tribrata Darmawangsa, Jakarta, Jumat (23/1/2026).
Live


Live






































