Bola.com
·2. Januar 2026
In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·2. Januar 2026
Bola.com, Semarang - PSIS Semarang merasa sangat bergairah menjelang duel melawan Persipa Palu pada pekan ke-14 Pegadaian Championship 2025/2026. Sebab, setelah sekian lama, Tim Mahesa Jenar akan kembali mendapatkan dukungan dari suporternya.
Menjelang duel yang bakal berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (3/1/2026) pukul 19.00 WIB itu, pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra, juga telah mempersiapkan anak asuhnya dengan maksimal untuk meraih hasil terbaik.
Selama masa persiapan menghadapi laga kali ini, Skuad Mahesa Jenar telah melakukan sejumlah perbaikan, terutama hasil dari evaluasi menghadapi Barito Putera dengan skor 0-1 pada pertandingan sebelumnya.
“Kami sudah melakukan evaluasi, ada banyak catatan-catatan yang mesti diperbaiki di sisa waktu yang ada. Kami sudah mempersiapkan bagaimana menghadapi Persipal Palu pada laga besok,” ujar Jafri Sastra dalam konferensi pers, Jumat (2/1/2026).









































