BRI Super League: Grafik Menurun Tajam, PSM Alami Tren Negatif Terpanjang Musim Ini | OneFootball

BRI Super League: Grafik Menurun Tajam, PSM Alami Tren Negatif Terpanjang Musim Ini | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·27 January 2026

BRI Super League: Grafik Menurun Tajam, PSM Alami Tren Negatif Terpanjang Musim Ini

Article image:BRI Super League: Grafik Menurun Tajam, PSM Alami Tren Negatif Terpanjang Musim Ini

Bola.com, Jakarta - Performa PSM Makassar sedang menjadi sorotan. Tim berjuluk Juku Eja itu baru saja menelan lima kekalahan beruntun di BRI Super League 2025/2026.

Teranyar, PSM takluk 0-2 dari tim promosi sekaligus penghuni zona degradasi Persijap Jepara dalam pekan ke-18 BRI Super League di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Sabtu (24/1/2026).


OneFootball Videos


Rentetan hasil negatif tersebut jadi catatan terburuk di bawah arahan pelatih anyar, Tomas Trucha. Padahal, sosok asal Republik Ceko itu sempat membuka kiprahnya dengan manis di awal kepemimpinannya.

Ketika itu, Tomas Trucha membawa skuad Juku Eja meraih tiga kemenangan beruntun plus sekali imbang. Namun, grafik performa PSM justru menurun drastis dalam lima pertandingan terakhir.

View publisher imprint