Kata-kata Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras dan Cetak Sejarah di Piala Dunia U-17: Luar Biasa! | OneFootball

Kata-kata Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras dan Cetak Sejarah di Piala Dunia U-17: Luar Biasa! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·10 November 2025

Kata-kata Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras dan Cetak Sejarah di Piala Dunia U-17: Luar Biasa!

Article image:Kata-kata Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras dan Cetak Sejarah di Piala Dunia U-17: Luar Biasa!

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-17 mengukir sejarah di Piala Dunia U-17 2025 dengan memenangkan pertandingan Piala Dunia pertama mereka di level mana pun usai mengalahkan Honduras 2-1 di laga pamungkas Grup H hari Senin (11/11/2025) malam WIB.

Meskipun kemenangan ini mungkin tidak akan cukup bagi mereka untuk lolos ke babak selanjutnya, kemenangan ini tetap menjadi momen yang sangat penting bagi bangsa.


OneFootball Videos


Salah satu pahlawan Timnas Indonesia U-17 pada hari ini adalah Evandra Florasta, yang dengan tenang mencetak gol penalti pada gol pertama. Sebelum Fadly Alberto mencetak gol kemenangan di penghujung pertandingan.

"Rasanya luar biasa, karena ini adalah ajang terbesar di tingkat usia mereka. Saya rasa ini pengalaman belajar yang luar biasa bagi para pemain, dan juga bagi saya sebagai pelatih," kata Nova Arianto, pelatih Timnas Indonesia U-17.

"Saya belajar banyak dari situasi ini, dan semoga kami bisa menjadi lebih baik lagi di masa mendatang," tambahnya.

View publisher imprint