Bek Asing Persis Ungkap Pentingnya Laga Derbi Mataram: Selain Gengsi, Kemenangan Jadi Kado Indah untuk Ulang Tahun Klub | OneFootball

Bek Asing Persis Ungkap Pentingnya Laga Derbi Mataram: Selain Gengsi, Kemenangan Jadi Kado Indah untuk Ulang Tahun Klub | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·8 November 2025

Bek Asing Persis Ungkap Pentingnya Laga Derbi Mataram: Selain Gengsi, Kemenangan Jadi Kado Indah untuk Ulang Tahun Klub

Gambar artikel:Bek Asing Persis Ungkap Pentingnya Laga Derbi Mataram: Selain Gengsi, Kemenangan Jadi Kado Indah untuk Ulang Tahun Klub

Bola.com, Solo - Bek asing Persis Solo, Cleylton Santos, menegaskan pentingnya meraih kemenangan saat menghadapi laga Derbi Mataram melawan PSIM Yogyakarta pada pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026.

Bagi Cleylton Santos, duel antara Persis Solo menghadapi PSIM Yogyakarta yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11/2025), 19.00 WIB, sudah sangat dinanti-nantikan oleh para pemain.


Video OneFootball


Bek asal Brasil itu menyambut antusias partai sarat gengsi dan harga diri ini. Sejak bergabung dengan Laskar Sambernyawa pada musim lalu, dia sama sekali belum merasakan atmosfer Derbi Mataram melawan PSIM.

“Kami sudah berbicara banyak hal mengenai laga derbi pada pekan ini. Bagi saya, ini adalah laga Derbi Mataram pertama saya bersama Persis, karena saya belum pernah menghadapi mereka sebelumnya,” kata Cleylton, Jumat (7/11/2025).

Lihat jejak penerbit